Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

Seputar Peradilan

Rapat Umum Pengadilan Agama Dompu

 

Jumat, 14 Oktober 2022, Pukul 14.00 Wita, Pengadilan Agama Dompu menggelar Rapat Umum yang dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris, pejabat struktural dan fungsional, staf serta para PPNPN  Pengadilan Agama Dompu. Rapat berlangsung di ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Dompu dibuka oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Dompu Samsul Bahri, S.H.I., M.H. Kemudian dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Dompu H. Ihyaddin, S.Ag, M.H.

rapatumumoktober 2

Pelaksanaan rapat ini sebagai tindak lanjut dari rapat unit internal yang telah dilaksanakan sebelumnya, dalam rapat ini masing-masing bagian mulai dari kepaniteraan, kesekretariatan sampai hakim pengawas bidang memaparkan hasil dari rapat internal ke depan forum.

rapatumumoktober 1